Sabtu, 14 Juli 2012

Tempat Tujuan Wisata Misterius Di Dunia

Dikutip Dari Fakta dan Berita Unik

 Mengunjungi tempat tempat wisata tentu menyenangkan bukan ? Tapi tahukah Anda bila kita mengamatinya lebih jauh, banyak tempat-tempat wisata yang kita kunjungi memiliki sesuatu yang misterius tersimpan didalamnya.
Beberapa tempat wisata menyimpan sesuatu rahasia di dalam debu-debu peradaban jauh dari apa yang kita bayangkan. Berikut kami sajikan beberapa tempat wisata yang memiliki misteri tersendiri dan wajib dikunjungi bagi anda yang menyukai traveler.


Pulau Paskah atau skidwort island wkakwa



Pulau ini berada di antara Tahiti dan Chili, dan. Tiap patung tingginya adalah 14 kaki (sekitar 4 meter), berat sekitar 14 dan terbuat dari batu vulkanis,

Pulau Paskah (bahasa Polinesia: Rapa Nui, bahasa Spanyol: Isla de Pascua) adalah sebuah pulau yang terletak di selatan Samudra Pasifik atau 3.515 km dari Chili. meraih popularitas internasional karena patung kolosal yang luar biasa berbentuk wajah manusia Pulau ini bila dilihat dari udara berbentuk seperti segitiga dengan luas 163,6 km2. Pulau ini terkenal dengan banyaknya patung-patung (moai) yang dibuat dari batuan vulkanis dengan tinggi 4 meter. Patung-patung yang telah berusia 400 tahun ini banyak terdapat disepanjang garis pantai pulau ini dan merupakan hasil karya dari masyarakat Rapa Nui

Sampai saat ini belum diketahui bagaimanakah patung ini dibuat karena teknologi yang dimiliki masyarakat di masa itu masih primitif.



Mesir




Siapa yang tak mengenal negara Mesir? Mesir merupakan salah satu Negara ajaib di dunia . Negara ini terletak di Afrika Utara yang merupakan kawasan zajirah Arab. Di negara ini memiliki lebih dari 80 piramida yang tersesebar di sepanjang sungai Nil. Masing-masing tinggi dari piramida yang ada mendekati 100 meter, dan terbuat dari batu raksasa dengan berat masing-masing mencapai 100 ton. Sampai sekarang legenda mengenai piramida masih mengundang berbagai gosip baru, mitos dan kepercayaan baru juga bermunculan


Piramida Mesir merupakan salah satu dari tujuh keajaiban dunia, sejak dulu dipandang sebagai bangunan yang misterius dan megah oleh orang-orang. Semua piramida dibangun hanya dengan menumpuk satu batu diatas batu lainnya. Dan yang lebih mencengangkan lagi, tidak ditemukan lem, paku, atau perekat apapun yang digunakan dalam pembuatan piramid. Adapun Permasalahan mengenai teknik pembangunan yang digunakan juga belum terjawab sampai saat ini. Jadi jika anda memang mencari misteri, Piramida-piramida Mesir akan tetap memberikan misteri bagi anda.


Kepulauan Bermuda


Bermuda adalah kepulauan misterius yang terletak di di Atlantik Barat laut. di kawasan ini terdapat 7 pulau besar dan 150 pulau kecil yang sebenarnya adalah gugusan karang. Kawasan ini sering juga disebut sebagai segitiga setan karena semua alat teknologi tinggi dan semua alat navigasi tidak bekerja dengan benar di tempat tersebut. Seringkali komunikasi dengan dunia diluar segitiga ini menjadi masalah.
Ada berbagai teori yang menyatakan kemisteriusan Bermuda, mulai dari teori Alien, anomaly waktu, piramida raksasa bangsa Atlantis,dll.
Terlepas dari apapun argumentasi di balik kemisteriusan Bermuda, Professor Joseph Monaghan dan David May di Monash University, Melbourne, Australia telah mengadakan penelitian dan menyatakan bahwa adanya balon-balon raksasa gas metana yang keluar dari dasar lautan yang diduga menyebabkan sebagian besar, untuk tidak mengatakan semua, kecelakaan misterius di lokasi itu. Bagaimana menurut anda?


Benua Antartika




Mau rekreasi ke tempat yang paling dingin di dunia? disini tempatnya. ya, benua Antartika. Merupakan tempat yang tidak ramah untuk dihuni karena begitu banyak perubahan dan fenomena yang sampai sekarang menjadi rahasia besar buat sebagian besar dari kita. Di benua ini sejauh 14 juta kilometer dataran benua tertutup salju dan es dengan ketebalan antara 2000 sampai 4800 meter. Sekalipun tidak bersalju, dataran yang ada di benua ini kering total dan tidak ada setetes pun air. Dataran tersebut disebut "Lembah kering tanpa salju".



Xinjian




Tempat misterius selanjutnya adalah Xinjian. Merupakan salah satu kota yang ada di China. Di kota ini, ada daerah terbengkalai yang disebut "Moguicheng" atau kota iblis. Di sini terdapat beberapa kastil yang terkadang menimbulkan suara aneh dan tidak jelas darimana asalnya.
Jika anda berkunjung ke tempat ini ketika musim panas, anda bisa mendengarkan suara yang terdiri dari 10 juta bel dan 10 juta gitar bermain secara bersamaan sehingga menimbulkan ritme yang manis. Tapi jika angin kencang mendekat, maka suara yang timbul akan bagaikan raungan singa, tangis bayi atau lolongan serigala.



Stonehenge



Stonehenge merupakan sebuah susunan batu misterius di daerah pinggiran Inggris. Stonehenge terdiri dari beberapa pengaturan batu melingkar yang mengelilingi sebuah batu besar. Stonehenge merupakan salah satu situs yang paling terkenal di dunia dan juga tempat wisata populer di Inggris. Tidak ada yang tahu tujuan dibangunnya apa, apakah istana, atau tempat pemujaan, atau kuil atau mungkin tanda adanya UFO?

Objek wisata ini terletak di sekitar 3,2 kilometer barat Amesbury dan 13 kilometer utara Salisbury. Sampai saat ini susunan batu yang berbentuk lingkaran ini belum diketahui untuk tujuan apa bangunan ini dibangun.



Henan





Henan merupakan salah satu provinsi yang terdapat di China. Di daerah ini Anda akan menemukan daerah anomali geotermal yang disebut "bingbing bei" atau punggung es. Pada umumnya semua wilayah yang berada di China memiliki perubahan musim yang normal. Namun fenomena aneh terjadi di daerah barat Propinsi Liaoning, Cina.

Ketika musim panas tiba dan suhu udara mencapai suhu 30 derajat Celsius serta matahari bersinar dengan cerahnya, secara ajaib temperatur suhu satu meter dibawah tanah justru mencapai -12 derajat Celsius, sehingga tanah membeku dan semua air berubah menjadi es.



Air Terjun Niagara




Tempat wisata yang misterius berikutnya adalah Air Terjun Niagara. Tempat ini merupakan salah satu keajaiban yang dimiliki oleh dunia dan terkenal sebagai tujuan turis dunia. Objek wisata ini terletak di perbatasan Kanada dan Amerika. Air terjun ini meliputi daerah seluas 250.000 mil persegi dengan aliran airnya dapat mencapai 250.000 kaki kubik perjam.



Geyser




Geyser adalah aliran air hangat yang menyembur ke permukaan tanah. Geyser selalu tampak menarik dan misterius. Salah satu tempat di Reykjavik, ibukota Islandia, terkenal dengan geysernya yang mencapai diameter 20 meter dan ketika hujan, anda bisa menemukan pemandangan yang mengerikan: aliran air yang menyembur luar biasa sehingga mencapai ketinggian 70 meter.
Pembentukan geyser bergantung kepada keadaan hidrogeologi tertentu yang hanya terdapat di beberapa tempat di Bumi, dan karena itu geyser adalah fenomena yang jarang ditemui. Jumlah Geyser ada sekitar 1000 di seluruh dunia, sekitar setengahnya ada di Yellowstone National Park, Amerika Serikat yang bisa menyemburkan air dari tanah hingga mencapai 100 meter.



Pulau Arran dan Orkney




Pulau Arran dan Orkney merupakan dua pulau di Skotlandi. Tempat ini merupakan harta rahasia sejarah terpenting. Di daerah ini banyak terdapat kastil, reruntuhan bangunan kuno, dan lingkaran-lingkaran batu kuno peninggalan masa lalu. Kastil dan bangunan-bangunan yang berada di sini bergaya jaman abad pertengahan. Dua pulau di Skotlandia ini adalah harta rahasia sejarah terpenting. Jika anda suka dengan periode abad pertengahan, kedua pulau ini wajib Anda kunjungi.
 

*Dikutip Dari Fakta dan Berita Unik*

http://www.buzzwalker.com/2011/12/beberapa-tempat-tujuan-wisata-misterius.html 14/7/2012

 

Kamis, 12 Juli 2012

                                POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH


Jl Raya Tanjung Pati Km 7
Payakumbuh
Indonesia
26271







 A. Profil Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh

         Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh salah satu dari 6 Politeknik Pertanian yang ada di Indonesia. Terletak di Tanjung Pati, Kabupaten Lima Puluh Kota, Pada lokasi yang asri, jauh dari kebisingan dan hiruk pikuk keramiaian. Kampus yang dilengapkapi dengan berbagai fasilitas sangat menunjang untuk melaksanakan proses belajar dengan baik dan nyaman. Jika anda ingin lebih mengenal keberadaan kampus tersebut silakan anda kunjungi webside pada alamat http://www.politanipyk.ac.id/images/doc_pengumuman/08062012.pdf

     Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh merupakan Perguruan Tinggi yang menyelenggarakan pendidikan tinggi jalur vokasi (profesional) bidang pertanian. Proses pendidikan dilakukan dengan orientasi menghasilkan lulusan yang terampil, profesional, berwawasan lingkungan dan mampu menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang pertanian secara luas, mulai dari budidaya, prapanen, pascapanen dan pemasaran dengan kemampuan managerial yang tangguh.

B. Organisasi Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh

http://www.organigram.blogspot.com/


C. Program Studi

No.
Nama Prodi
Jenjang
1.
Agrobisnis
D-3
2.
Budidaya Tanaman Pangan
D-3
3.
Budidaya Tanaman Perkebunan
D-3
4.
Hortikultura
D-3
5.
Mesin Dan Peralatan Pertanian
D-3
6.
Produksi Ternak
D-3
7.
Tata Air Pertanian
D-3
8.
Teknologi Pangan
D-3
9.
Manajemen Perkebunan
D-4
10.
Manajemen Produksi Pertanian
D-4



 D. MAPPERTA PPGT Kolaboratif


        Direktorat Pendidik dan Tenaga Kependidikan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional akan menyelenggarakan Rintisan Program Pendidikan Profesi Guru Terintegrasi (PPGT) SMK Kolaboratif. Sebagai program rintisan, pada tahun anggaran 2011 program ini dibatasi khusus untuk bidang pertanian.Melalui program tersebut, lulusan D3 Pertanian akan dididik pada jenjang D4 di Politeknik dan LPTK secara terintegrasi untuk mengembangkan kompetensi keahlian produktif maupun kompetensi keahlian pendidikan, dilanjutkan dengan Pendidikan Profesi Guru dengan pola PPL satu semester sebagai guru SMK di daerah 3T (terdepan, terluar dan tertinggal).

          Rintisan Program PPGT SMK Kolaboratif dimaksudkan untuk memenuhi kekurangan guru SMK di daerah yang masuk kategori 3T. Untuk itu,peserta Rintisan Program PPGT SMK Kolaboratif  diprioritaskan untuk lulusan program D3 yang berminat menjadi guru SMK di daerah 3T dengan persyaratan sebagai berikut :
a.    Memiliki kualifikasi akademik minimal lulus Program D3 dari perguruan tinggi yang terakreditasi;
b.    Bersedia mengikuti pendidikan sesuai peraturan;
c.    Setelah lulus pendidikan bersedia ditugaskan di wilayah 3T;
d.    Berbadan sehat dibuktikan dengan surat keterangan dokter
e.   Bebas napza (narkotika, psikotropika dan zat aditif lainnya) dibuktikan dengan surat keterangan dari        instansi yang berwenang.



       

Senin, 02 Juli 2012

Skripsi Mahasiswa PPGT

Salam kenal,
Memasuki semester 2, Mahasiswa PPGT sudah disibukkan dengan persiapan pembuatan skripsi.
Bahasan skripsi mengenai : Manajemen produksi, Manajemen Pemasaran, manajemen SDM dll.
Dalam penulisan skripsi, mahasiswa dibimbing oleh satu atau dua orang pembimbing yang berstatus dosen pada perguruan tinggi tempat mahasiswa kuliah. Untuk penulisan skripsi yang dibimbing oleh dua orang, dikenal istilah Pembimbing I dan Pembimbing II. Biasanya, Pembimbing I memiliki peranan yang lebih dominan bila dibanding dengan Pembimbing II.
Proses penyusunan skripsi berbeda-beda antara satu kampus dengan yang lain. Namun umumnya, proses penyusunan skripsi adalah sebagai berikut:
  • Pengajuan judul skripsi
  • Pengajuan proposal skripsi
  • Seminar proposal skripsi
  • Penelitian
  • Setelah penulisan dianggap siap dan selesai, mahasiswa mempresentasikan hasil karya ilmiahnya tersebut pada Dosen Penguji (sidang tugas akhir).
  • Mahasiswa yang hasil ujian skripsinya diterima dengan revisi, melakukan proses revisi sesuai dengan masukan Dosen Penguji.

So, bagi yang udah punya judul segera kerjakan, n bagi  yang punya ide berlebih bagi - bagi ya.,

SKRIPSI P2GT POLITANI

Assalamualaikum..,
Salam kenal , saya mahasiswi PPGT Politani 2011-2012.
Sekarang, saya akan membahas mengenai kegiatan mahasiswa ppgt politani,
Memasuki semester 2, mahasiswa PPGT telah mulai mempersiapkan pembuatan proposal skripsi yang menyangkut :
- Manajemen produksi pertanian.
- Manajemen pemasaran pertanian
- Manajemen SDM.
- Manajemen Finansial
- Serta aspek manajemen lainnya.
Dalam penulisan skripsi, setiap mahasiswa dibimbing oleh 2 (dua) orang dosen pembimbing yaitu dosen sesuai bidang studi mahasiswa dan dosen  dibidang penulisan skripsi.